gravatar

Arsenal Bisa Kalahkan Barca

Sunday, 13 February 2011 13:38 Getty ImagesBeritabola.com London - Barcelona jadi tim yang paling dihindari di Liga Champions musim ini. Meski sang lawan difavoritkan jadi juara, Nicklas Bendtner punya keyakinan besar kalau Arsenal bisa menghentikan El Barca.

"Kami harus memanfaatkan kesempatan yang kami punya kali ini karena kami bisa mengalahkan siapapun jika itu harinya kami. Kami sudah menunjukkan itu," sahut Bendtner di Skysports.

Lolos dari fase grup dengan status runner up, Arsenal dapat udian babak 16 besar Liga Champions menghadapi Barcelona. Laga pertama kedua klub tersebut akan dilangsungkan di Emirates Stadium, Rabu (16/2/2011) waktu setempat.

Pertandingan The Gunners kontra The Catalans diyakini akan memunculkan laga memikat mengingat filosofi sepakbola kedua klub yang sama-sama menyerang dan atraktif.

"Saya berpikir kalau kami adalah salah satu dari sedikit tim yang bisa mengimbangi Barcelona untuk skill sepakbola yang murni, tapi Anda harus memberi kredit yang banyak pada mereka karena selalu memainkan sepakbola yang sangat positif."

"Kami tahu mereka luar biasa, tim yang tak bisa dipercaya, tapi kami juga punya pemain hebat - dan cara bermain kami sangat sama dengan mereka. Kami mengumpan bola seperti mereka, jadi kami pasti punya kesempatan," tuntas striker asal Denmark itu.

Setelah final Liga Champions tahun 2006, di mana Barca menang 2-1, kedua tim sempat berhadapan di babak delapan besar musim lalu (2009/2010). Setelah bermain imbang 2-2 pada leg pertama di Emirates Stadium, Barca tampil menggila dan menang dengan skor 4-1 di Camp Nou.

google

Arsip Blog

Entri Populer

alexa

Pengikut